
Ponsel milik Anthony Gawthrop (24 tahun) jatuh di sebuah rumah di Cambridge, Inggris, tempat ia mencuri sebuah laptop. Gawthrop, yang sudah tiga kali dihukum karena pencurian, kata Telegraph, Rabu (15/9), dikenal polisi dari gambar-gambar dirinya yang tersimpan di ponsel tersebut.
Ia kemudian mengklaim bahwa ponsel itu telah dicuri satu setengah jam sebelum perampokan itu dan menghubungi polisi untuk memberikan alibi palsu. Namun ia terpaksa mengaku bersalah di Pengadilan Cambridge setelah hakim mendengar bukti tak terbantahkan bahwa dia berada di TKP.
Sara Walker, jaksa penuntut umum, mengatakan pada pengadilan, "Gambar terdakwa ada di telepon itu. Ketika polisi memeriksa ponsel itu, ia mengirim sebuah pesan teks berbunyi, 'Barangsiapa telah menemukan telepon saya lebih baik kembalikan'." Polisi lalu menciduknya.(kompas.com)
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar